Polres Purwakarta Fokus Tiga Titik Gerbang Tol Langganan Macet

Foto : Kapolres Purwakarta AKBP Twedi Aditya Bennyahdi.

PURWAKARTA, headlinejabar.com

Kepolisian Resor (Polres) Purwakarta tengah bersiap mengamankan arus mudik lebaran tahun ini. Sebagai daerah yang dilintasi para pemudik dari Jakarta, polres fokus mengamankan tiga titik jalur rawan kemacetan di Purwakarta.

“Salah satunya jalur selatan meliputi gerbang tol Jatiluhur, gerbang tol Sadang dan simpang Kopo,” jelas AKBP Twedi, Kamis (31/5/2018).

Baca Juga  DPUBMP Purwakarta Siapkan Rp80 Miliar Tuntaskan Lingkar Barat

Prediksi kemacetan terjadi di tiga titik persimpangan gerbang tol, disebabkan adanya aktifitas keluar masuk kendaraan.

“Untuk jalur Wanayasa saya kira kemacetannya hanya sebatas disebabkan banyaknya wisatawan. Lokasi ini kami tandai sebagai zona wisata,” lanjut kapolres.

Sejauh ini kepolisian di Purwakarta tengah mempersiapkan posko dan anggota yang siap diterjunkan.

“Pekan depan mudah-mudahan pos-pos terpadu sudah berdiri semua di titik-titik yang sudah kami persiapkan,” kata Kapolres.

Baca Juga  FPI Purwakarta Tolak Minta Maaf

Diingatkan, pemudik bisa menyimpan kendaraan di kantor polisi dengan bukti kepemilikan yang jelas. “Ya bisa, silakan jika mau. Diperlihatkan bukti kepemilikan kendaraannya,” tutup AKB Twedi.

EDITOR : DICKY ZULKIFLY