Kuya Maranggi Water Park Wisata Favorit Keluarga di Purwakarta

Foto : Kuya Maranggi menyuguhkan wisata alam, hiburan serta kuliner yang sangat melegenda.

PURWAKARTA, headlinejabar.com

Satu lagi destinasi wisata wahana air yang bakal menjadi favorit keluarga di Kabupaten Purwakarta. Adalah Kuya Maranggi Water Park atau lebih dikenal dengan nama Kuya Maranggi, sebagai wisata baru keluarga yang mulai banyak dikunjungi wisatawan.

Kuya Maranggi menyuguhkan wisata alam, hiburan serta kuliner yang sangat melegenda. Sate Maranggi Haji Yetty Cibungur Purwakarta adalah salah satu makanan yang menjadi ikon Kota Purwakarta. Kelezatan dan kenikmatan sate maranggi bisa dinikmati bersamaan dengan suasana yang asri di Kuya Maranggi.

Memadukan antara budaya lokal dan modern Kuya Maranggi menjadi salah satu tempat yang wajib dikunjungi bagi semua keluarga yang ingin menikmati wahana air dan suasana yang asri khas kota Purwakarta.

Baca Juga  Pemkab Purwakarta Miliki 12 Ribu Ibu Asuh

service 4

Foto : Kuya Maranggi menyuguhkan wisata alam, hiburan serta kuliner yang sangat melegenda.

Kuya Maranggi bisa menjadi rekomendasi wisata akhir pekan, libur panjang, bahkan hari-hari biasa. Kuya Maranggi Water Park berada di antara jalur Purwakarta-Cikampek, berhadapan dengan Sate Maranggi Haji Yetty Cibungur, Tepatnya di Desa Cibungur, Kecamatan Bungursari, Purwakarta.

Kuya Maranggi Water Park merupakan destinasi wisata wahana air dengan suasana yang cukup nyaman. Menyediakan kolam renang untuk anak-anak dan dewasa, sampai kolam terapi ikan.

“Sangat cocok menjadi tempat Wisata bersama keluarga,” tulis akun Facebook Pariwisata Purwakarta baru-baru ini.

Baca Juga  Ternyata Kerajinan Keramik Plered Purwakarta Ekspor Berbagai Benua

Di tempat ini, tersedia berbagai macam wahana yang menarik dan memacu adrenalin. Di antaranya seluncuran pelangi dengan ketinggian 6 meter, seluncuran spiral kuning ketinggan 6 meter, seluncuran spiral biru ketinggian 8 meter dan yang pasti seru tersedia wahana ember tumpah.

klm

Foto : Kuya Maranggi menyuguhkan wisata alam, hiburan serta kuliner yang sangat melegenda.

Bagi pengunjung yang suka selfie tersedia Jembatan Selfie, foto dengan background perahu seperti Jack Sparrow di Pirates of the Caribbean, Selain Itu Konsep Parahu sangat seru untuk bermain Shoot Water atau petak umpet.

Salah satu pengunjung, Shinta Amalia (24) mengaku puas setelah berwisata di Kuya Maranggi Water Park. Apalagi kata dia, di wahana air ini terdapat kolam renang atau swimming pool orang dewasa dengan kapasitas 200 orang. Jadi meski berenang dengan banyak orang masih terasa nyaman.

Baca Juga  DPRD Purwakarta Sahkan Perda APBD TA 2022

“Di sini selain tempat berwisata air, menjadi tempat untuk bercengkrama dengan keluarga. Memang ini lokasinya cocok untuk berlibur sama keluarga,” kata mahasiswi asal Karawang itu, Rabu (28/2/2018).

Kuya Maranggi Water Park memiliki luas sekitar 5000 meter persegi menyuguhkan tempat wisata yang sangat tepat bagi semua kalangan usia. Lingkungan yang asri serta banyaknya tumbuhan yang ada di Kuya Maranggi menjadi tempat yang cocok untuk melepas penat bersama keluarga

Destinasi wisata Kuya Maranggi Water Park diresmikan oleh Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi pada 9 Mei 2017 lalu.

EDITOR : DICKY ZULKIFLY